KOK DINAMAKAN BOM MOLOTOV YA ?!

 BOM MOLOTOV ITU APA?

Bom molotov adalah sebuah bom dari sebuah botol kaca yang diberi bensin atau alkohol lalu diberi sumbu.

Bom Molotov kerap kali digunakan untuk gerakan perlawanan atau aksi demo di berbagai penjuru dunia.

Kemudahan membuatnya, membuat bom jenis ini sering digunakan untuk melakukan penyerangan. Bom Molotov yang juga dinamai dengan bom botol, atau bom api itu sebenarnya hanyalah sebuah botol yang terbuat dari kaca yang diisi cairan pembakar serta di pasangkan sumbu yang biasanya terbuat dari sepotong kain.

Foto : sudburry

Isi dari bom molotov adalah bensin atau cairan yang mudah terbakar lainnya, seperti spiritus ataupun avtur. Cara menggunakannnya sumbu pada ujung mulut botol dibakar, lalu dilempar begitu saja.

Disaat pecah, maka api akan membakar cairan bensin di dalamnya, lalu bisa menyebar serta mematikan.

Selain dengan bensin, spiritus atau avtur. bom molotov pun biasanya diisi dengan minyak tanah, alkohol ataupun metanol. Hal itu guna memberikan efek asap pekat dan lengket. Adapun bahan-bahan lainnya yang kerap dicampur dengan bom molotov seperti oli mesin, deterjen, aspal, soda kue dan juga sabun.

Awalnya penggunaan bom ini dipakai oleh orang Finlandia yang ingin menahan invasi Uni Soviet dalam perang musim dingin di tahun 1939.

Bom ini diproduksi hingga 450.000 buah oleh sebuah perusahaan minuman keras yaitu sebuah perusahaan bir asal Finlandia pada saat itu. Mereka menggunakan bom ini untuk menghalau pasukan Soviet yang datang.

Penamaan bom ini berasal dari nama perdana menteri Uni Soviet Vyacheslav Molotov yang melakukan perjanjian kesepakatan damai antara Nazi dan Soviet.

Vyacheslav Molotov ini mengatakan akan memberikan makanan bagi rakyat Finlandia yang membutuhkan namun ternyata bom yang dijatuhkan kepada mereka, bukan makanan seperti yang dikatakannya.

Jadi bom molotov ini pun semacam sindiran pada Vyacheslav Molotov, bahwa yang mereka lemparkan adalah hidangan pelengkap makanan (bom) yang diberikan pada mereka.

Molotov lahir pada 9 Maret 1890 di Kukarka (kini Sovetsk), Rusia, dengan nama Vyacheclav Skryabin. Nama keluarganya, Skryabin punya pertalian darah dengan komposer terkemuka Uni Soviet, Alexander Skryabin. Sejak aktif dalam gerakan Bolshevik di tahun 1906, dia menggunakan nama samaran Molotov; molot dalam Bahasa Rusia berarti "palu".

Molotov sempat ditahan dan diasingkan selama dua tahun di wilayah utara Uni Soviet. Sekembalinya dari pengasingan, dia bergabung dengan Pravda, koran milik Bolshevik. 

Di sana dia bertemu Stalin dan menjadi sekretaris dewan redaksi koran tersebut. Dia kemudian menjadi anggota komite revolusioner militer yang merencanakan perebutan kekuasaan dalam Revolusi Bolshevik 1917.

Molotov meninggal pada 8 November 1986

Sedangkan di negara kita, Indonesia, soal larangan penggunaan dan juga pembuatan bom Molotov telah diatur dalam UU Darurat No. 12 Tahun 1951 tentang kepemilikan senjata dan bahan peledak.

Untuk para pelanggar UU tersebut bisa terancam hukuman penjara maksimal 20 tahun, hukuman seumur hidup dan hukuman mati.

~merahputih.com
~historia.id
~mediafakta.idn
Bagikan ke WhatsApp

No comments:

Post a Comment

Selamat datang di Blog Saya, silakan beri komentar Anda di artikel ini, berkomentarlah yang sopan dan sesuai isi artikel. Terima Kasih.

Artikel Populer