Bacalah Al Qur'an Setiap Hari Agar kamu Beruntung

Beberapa tanda Al Quran berpaling dari kita

Ketika kita sulit mencari waktu untuk membacanya atau bahkan tak sempat sama sekali

Kita selalu bilang sibuk, capek, dan tidak ada waktu, 
padahal….kalo boleh tau kesibukan apa aja sih sampai tidak ada waktu lagi membacanya.

Seharusnya bukan lingkungan ataupun keadaan yang mempengaruhi semangat kita dalam menghafal dan membaca Al quran, tetapi justru kitalah yang seharusnya mampu untuk mengubah lingkungan dan keadaan untuk bisa tetap membaca atau sekedar muroja'ah (mengingat hafalan yang telah dihapalkan) hafalan saja


Yang sebenarnya…kita benar-benar tidak ingin memprioritaskannya, padahal waktu minimal 15 (lima belas) menit saja sebenarnya bisa kita luangkan untuk membaca ayat-ayat Allah ini.

Tapi mau bagaimana lagi, sesering apapun orang mengingatkan kadang kala alasan kita jauh lebih kuat untuk berkelit dari nasehat yang memang benar adanya ini.

Ya...sudahlah intinya memang hanya tentang prioritas, lain tidak.
yaitu tentang bagaimana diri kita menyempatkan waktu diantara banyaknya kesibukan yang ada.
 
Kalo gak sempat menghafal, muroja'ah (mengulang-ulang hafalan) juga bolehlah. 
kalo gak sempat keduanya, setidaknya kita baca Al Qur'an setiap hari walaupun hanya 3 (tiga) ayat.

Jangan dilewatkan barang satu hari saja tanpa berinteraksi dengan Al Quran.

Sungguh Allah tidak ingin memberatkan kita dengan membaca Al Quran

Karena sebenarnya Allah tidak butuh pahala kita, tidak butuh ibadah kita. Justru kitalah yang membutuhkan Allah, butuh ibadah kepada Allah, sebab surga untuk kita belumlah jelas.

Digambarkan dalam hadits Abu Dawud, orang mukmin yang suka membaca Al-Quran seperti buah yang manis dan harum. Sementara, bagi orang mukmin yang tidak suka membaca Al-Quran akan digambarkan seperti buah yang manis namun tidak harum.

Kemudian, orang fasik yang suka membaca Al-Quran akan digambarkan seperti buah yang beraroma harum namun memiliki rasa pahit. 

Dan, orang fasik yang tidak suka membaca Al-Quran akan digambarkan seperti buah yang pahit dan tidak beraroma.

Salah satu hadist mengenai keutamaan membaca Al-Quran yang cukup familiar yakni hadist dari riwayat Abdullah Ibnu Mas‘ud. 

Di mana, dalam hadist tersebut menyatakan, setiap huruf Al-Quran yang dibaca akan diberi balasan satu kebaikan. Setiap kebaikan juga dikatakan akan dilipatkan menjadi sepuluh.

Ibadah biasa-biasa aja tapi mau dapat syafa'at, emang bisa?!

Rosulullah shollallohu alaihi wasallam bersabda: “Bacalah Al Qur’an, sesungguhnya dia akan datang pada hari kiamat sebagai pemberi syafa’at kepada orang yang membacanya”
(HR. Muslim)

Bagikan ke WhatsApp

No comments:

Post a Comment

Selamat datang di Blog Saya, silakan beri komentar Anda di artikel ini, berkomentarlah yang sopan dan sesuai isi artikel. Terima Kasih.

Artikel Populer