Sadarlah Sebenarnya Engkau Telah Diperbudak Oleh Ponselmu

Dirimu telah diperbudak oleh Ponselmu

Untuk sebuah ponsel kita selalu memastikan tiga hal berikut : Pertama, baterenya selalu terisi. Kedua, pulsanya selalu dipastikan cukup untuk menelpon.  Ketiga, koneksi internetnya bisa maksimal.

Agar bisa di keadaan itu kita akan selalu membawa : Charger. uang untuk membeli pulsa. dan akhirnya ingin punya powerbank, yaitu alat untuk menyimpan daya listrik, jika sewaktu-waktu charger tidak bisa digunakan. 

Mungkin juga kebiasaanmu ini tidak berbeda dengan kebiasaanku, tapi belakangan aku menyadari bahwa jika kamu amat perhatian, membawa charger, uang, powerbank dan sebagainya agar selalu bisa tersambung ke semua keluarga, kolega kerja dan semua teman-teman.  


Semestinya kita lebih serius mengurusi koneksi kita dengan Tuhan, dan sudah seharusnya akan lebih khawatir jika kehabisan daya dan kekuatan karena sudah pasti tidak akan bisa tersambung dengan Tuhan.

Sementara untuk terhubung dengan semua orang, kita mati-matian mencolokkan charger ponsel ke sumber listrik.  Mestinya kita lebih perhatian membeli apapun yang dibutuhkan agar senantiasa terhubung dengan Tuhan.

Dan selayaknya ini jauh lebih diperhatikan, karena jika untuk menelpon saja kita begitu tanpa perhitungan dan royal mengeluarkan uang demi mendapatkan pulsa handphone.

Sudah seharusnyalah lebih serius mengupayakan berbagai cara agar dimanapun kita selalu terkoneksi dengan Tuhan.
Sebagaimana kita akan selalu mencari koneksi internet di berbagai tempat saat ingin mengurus seluruh urusan hidup.

Kupikir-pikir ini keterlaluan semoga kita tidak termasuk orang yang seperti itu.

Bagikan ke WhatsApp

Dapatkan Earphone Bluetooth Mini ini di LAZADA

Earphone Bluetooth Mini, Headphone Nirkabel V5.0 Bisnis, Earbud Bisnis Ultra Ringan, Pembatal Kebisingan, Headset Panggilan Bebas Genggam, Tahan Air, Panggilan Driver, Headphone Bluetooth dengan Kotak Penyimpanan Gratis



No comments:

Post a Comment

Selamat datang di Blog Saya, silakan beri komentar Anda di artikel ini, berkomentarlah yang sopan dan sesuai isi artikel. Terima Kasih.

Artikel Populer